30 Juni 2023 20:32
Kepada Yth. Pengguna LPSE (Khususnya Pokja Pemilihan)
Bahwa adanya laporan pada LPSE Support dengan Nomor Tiket TPS23062758054, TPS23062758059, TPS23062657999, TPS23062758060, TPS23062758058 dan TPS23062758053 atas permasalahan atau gangguan pada penggunaan aplikasi Apendo v5.1.5u20220521, yang menyebabkan tidak dapat dilakukan proses Pembukaan Penawaran oleh Pokja Pemilihan. Dengan ini kami informasikan gangguan Aplikasi APENDO v5.1.5u20220521 tersebut terjadi sejak tanggal 26 Juni 2023 sampai dengan pemberitahuan ini dibuat. Dan saat ini, gangguan tersebut sedang ditangani/diperbaiki oleh Tim Teknis LKPP.
Sehubungan hal tersebut diatas, terhadap jadwal paket tender yang terdampak, Pokja Pemilihan dapat mengambil langkah-langkah sebagaimana ketentuan peraturan yang berlaku. Mohon maaf atas ketidaknyamannya.
Demikian pemberitahuan ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.
Salam Pengadaan
LPSE Kabupaten Kotabaru